Ganjar Pranowo-Erick Thohir Berpeluang Besar Menang di Pilpres 2024
jpnn.com, JAKARTA - Tokoh nasional Dahlan Iskan menyatakan kans kemenangan kandidat capres Ganjar Pranowo dan cawapres Erick Thohir di Pilpres 2024 sangat besar.
Menurutnya, banyak faktor penunjang kemenangan dari pasangan kepala daerah dan menteri tersebut di kontestasi demokrasi mendatang.
Di antaranya adalah dukungan dari dua king maker Indonesia yakni Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi.
Kemudian Erick Thohir sebagai figur kunci untuk meraih suara dari warga Nahdlatul Ulama (NU) atau nahdliyin dan suara dari Presiden Jokowi.
“Kalau Ganjar dan Erick berpasangan, dengan dukungan penuh Jokowi dan Megawati, maka kansnya begitu besar,” terang Dahlan Iskan dalam tulisannya berjudul ‘Babak Penyisihan’ pada Senin (01/05).
Dia kemudian menjelaskan masyarakat mengetahui Presiden Jokowi sangat menginginkan Erick Thohir sebagai cawapres dari Ganjar Pranowo.
Terbukti nama Eks Presiden Inter Milan ini paling pertama disebutkan oleh Presiden Jokowi ketika mengungkapkan siapa saja tokoh pemimipin yang cocok berdampingan dengan Ganjar Pranowo.
Tidak mengherankan mengingat Erick Thohir sebagai salah satu menteri kepercayaan Presiden Jokowi di pemerintahan.
Sosok Erick Thohir dianggap mampu melengkapi kebutuhan dukungan Ganjar Pranowo di kalangan nahdliyin.
- Jalankan Perintah Prabowo, Erick Thohir Bakal Kumpulkan Para Dirut BUMN
- Prabowo Ingin Para Menteri Pakai Mobil Maung, Erick Thohir: Harus Ada Tahapan
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Seusai Dilantik, Empat Menteri dari NU Minta Restu Rais Aam dan Ketum PBNU
- Siap Dukung Visi Prabowo, Erick Thohir: BUMN Harus Bekerja Lebih Keras Lagi
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo