Ganjar Pranowo Raih Penghargaan dari PWI
Sedangkan untuk kalangan pengusaha dan perbankan, penghargaan diberikan kepada Irwan Hidayat (Direktur PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, Tbk.), Supriyatno (Direktur Utama Bank Jateng), serta Hj. Khurotul Jannah, SE, MM. (Dirut PT Nisajana Hasna Rizqy, Tegal) Sedangkan tiga korporasi yang dianugerahi penghargaan, yakni PT Semen Gresik (Persero), PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah, dan Exxon Mobil Cepu Limited (EMCL).
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jateng Amir Machmud mengatakan penghargaan kepada Gubernur Jateng diberikan atas dukungan nyatanya ikut serta mengembangkan kemampuan wartawan melalui penyelenggaran UKW.
"Gubernur Jateng Ganjar Pranowo telah memberi kesempatan kepada kami menyelenggarakan UKW," kata Amir dalam sambutannya baru-baru ini.
PWI yakin kegiatan pemberian penghargaan merupakan wujud apresiasi kepada tokoh yang telah memberikan kontribusi bagi perkembangan Jawa Tengah melalui insan pers agar lebih maju dan lebih berkualitas. "Ini sikap kami mengapresiasi kepada siapa yang memberi apresiasi kepada pers," ucapnya.
Sementara itu, Sekda Sumarno menyambut baik atas penghargaan dari PWI Jateng tersebut.
Pihaknya berterima kasih atas apresiasi PWI kepada Pemerintah Provinsi Jateng. Harapannya, ke depan akan tetap bisa memberikan kontribusi lebih banyak di Jawa Tengah.
Mengingat demi pembangunan Jateng yang lebih baik, dibutuhkan kontribusi yang lebih besar dari semua pihak.
"Tidak juga dari pemerintah, tidak juga dari dunia usaha," kata Sumarno. (flo/jpnn)
Ganjar Pranowo menerima penghargaan dari PWI Jateng atas dedikasinya dalam meningkatkan kemampuan wartawan dalam kegiatan ini.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Sah! Ariawan Kembali Pimpin Koordinatoriat Wartawan Parlemen
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Ketua KWP Ariawan Harap UMKM Fest Jadi Wadah Promosi dan Publikasi Usaha Wartawan
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo