Ganjar Pranowo: Saya PDI Perjuangan
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan bahwa dirinya tetap kader PDI Perjuangan.
Hal itu menjadi menjawaban Ganjar Pranowo terkait dirinya diusulkan sebagai calon presiden (capres) dalam Rakernas Partai NasDem.
"Saya terima kasih mendapatkan kehormatan itu, tetapi saya PDI Perjuangan," kata Ganjar Pranowo kepada wartawan di Sekolah Partai PDIP, Jakarta Selatan, Kamis (16/6)
Ganjar juga enggan menanggapi soal kemungkinan dirinya direbut partai politik lainnya terkait capres.
Dia pun kaget ada pertanyaan tersebut karena dirinya kini sedang berada di Sekolah Partai, markas PDI-P.
"Opo (apa) lamaran, lamaran. Memang mau nikah? Wong (orang) saya partainya PDI Perjuangan. Ini di markas PDI Perjuangan, gimana toh," lanjutnya.
Ganjar juga enggan menanggapi ketika ditanya soal elektabilitasnya sebagai bakal capres yang menempati posisi teratas beberapa waktu belakangan.
"Halah, survei opo?," tegasnya.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan bahwa dirinya tetap kader PDI Perjuangan
- Ruang Sidang Hasto Disusupi Provokator yang Mengaku Dibayar Rp 50 Ribu
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati