Ganjar Pranowo Targetkan Jateng Nihil Kasus Stunting pada 2024

Ganjar Pranowo Targetkan Jateng Nihil Kasus Stunting pada 2024
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Dok tim media Ganjar.

Ganjar menyebut, penanganan stunting di Jawa Tengah dilakukan secara multisektor, dengan melibatkan akademisi dan masyarakat.

Termasuk sinergitas yang dilakukan dengan Menko PMK, BKKBN RI, pemkab dan pemkot, tenaga medis puskesmas (bidan, penyuluh, pendamping) dan kades.

"Pada saat mengandung diperhatikan, lahir selamat, maka AKI-AKB itu bisa dicegah. Maka ini bisa holistik. Inilah yang sekarang coba kita kerjakan. Mudah-mudahan dengan tadi kami tanya bidan, 3 bulan bisa tidak diintervensi, rata-rata mereka bisa," kata Ganjar (cuy/jpnn)


Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menargetkan provinsinya nihil kasus stunting pada 2024.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News