Ganjar Puji TNI yang Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk Anak-anak

Ganjar kemudian memberikan pertanyaan apa saja 3M itu untuk mengetes pemahaman anak akan protokol kesehatan.
“Mencuci tangan, memakai masker sama menjaga jarak,” jawab Nadia.
“Wah hebat, kasih hadiah ini Mas. Kamu mau coklat ndak?,” ujar Ganjar sembari memberikan cokelat pada Nadia.
Pada kesempatan itu, Ganjar juga menyampaikan apresiasi kepada pihak TNI yang menyiapkan tempat dengan baik.
“Saya terima kasih, ini bagus ya diatur memang duduk itu cara paling bagus untuk controlling,” kata Ganjar.
Ganjar mengatakan antusias anak usia 12-17 tahun dalam vaksinasi ini adalah bukti bahwa mereka punya keinginan untuk bisa sehat dan tidak tertular.
“Ini cara kita mendorong agar anak-anak bisa cepat belajar kembali, dan pada saatnya nanti dibentengi vaksin ini,” katanya.
Di sisi lain, Ganjar juga merencanakan agar para mahasiswa juga bisa segera mendapatkan vaksin. Sebab, mereka masuk kategori usia muda untuk divaksin.
Gubernur Ganjar Pranowo juga menyampaikan apresiasi kepada pihak TNI yang menyiapkan tempat dengan baik untuk vaksinasi anak-anak.
- Diskusi UU TNI di Kampus, Pangdam I/BB: Kami Terbuka terhadap Kritik
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Bea Cukai dan TNI Memperkuat Sinergi Pengawasan yang Solid di Yogyakarta dan Nunukan