Ganjar Siap Lari Maraton Melanjutkan Kerja Jokowi Menuju Indonesia Emas
jpnn.com, SEMARANG - Pada pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan MPR RI, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan kepemimpinan selanjutnya harus sanggup melanjutkan pekerjaan yang sudah dimulai.
Jokowi mengatakan saat ini pemerintah terus ‘berlari’ membangun Indonesia, bukan sekadar ‘jalan-jalan sore’. Sebab itu Jokowi menyebut kepemimpinan selanjutnya mesti bisa lari marathon.
Merespons hal tersebut, bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo menyatakan kesiapannya untuk lari lari maraton meneruskan pekerjaan besar Jokowi menuju Indonesia Emas 2045.
“Maraton kita,” kata Ganjar seusai menyaksikan pidato kenegaraan Jokowi di Gedung DPRD Jateng, Kota Semarang, Jateng, Rabu (16/8).
Gubernur Jateng dua periode itu juga setuju dengan pesan yang diberikan Jokowi soal budi pekerti. Ganjar pun mewanti-wanti agar polusi budaya tidak terjadi.
“Jangan sampai menjadi polusi budaya yang tidak sesuai dengan nilai-nilai kita. Kasar, tidak hormat, karena ada PR besar yang mesti kita selesaikan terhadap kondisi dunia wabilkhusus posisi Indonesia terhadap dunia,” kata Ganjar.
Jokowi sebelumnya menyatakan kepemimpinan selanjutnya sangat menentukan masa depan Indonesia.
Oleh sebab itu, penting bagi pemimpin negara melanjutkan kerja besar yang sudah dimulai saat ini.
Bacapres 2024 Ganjar Pranowo mengaku siap berlari maraton dalam rangka melanjutkan kinerja Presiden Jokowi untuk menuju Indonesia emas.
- GP Ansor Luncurkan Asta Cita Center, Lembaga Think Tank untuk Wujudkan Indonesia Emas
- Jokowi Lakukan Pertemuan Terbatas dengan Sultan HB X di Klaten
- Pengurus Baru Dilantik, KAHMI Unkris Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Menekraf Sebut Budaya Lokal Potensi Besar Ekraf
- Kinerja Polri 2024 di Bawah Listyo Sigit Presisi, Menuju Indonesia Emas di Tengah Netizen Cemas