Ganjar Tes Kesehatan di RS Fatmawati Sebelum Hadiri Deklarasi Cawapres, Begini Kondisinya

jpnn.com, JAKARTA - Bakal capres 2024 Ganjar Pranowo melakukan cek kesehatan atau medical check up di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (18/10).
Mantan gubernur Jawa Tengah itu cek kesehatan sebelum deklarasi cawapres. Ganjar datang ditemani istri, Siti Atikoh.
Ganjar tiba di lokasi sekitar pukul 08.50 WIB mengenakan pakaian serbahitam itu menyalami dan menyapa ramah para petugas kesehatan yang berada di pintu masuk rumah sakit.
Pemeriksaan berlangsung lancar mulai dari cek darah, urin, rontgen, hingga psikiater.
Ganjar mengatakan pemeriksaan kesehatan kali ini sebagai syarat pendaftaran capres-cawapres 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Dari teman-teman TPN (Tim Pemenangan Nasional) menyampaikan harus ada pemeriksaan, maka kami harus datang ke RSUP Fatmawati untuk cek kesehatan tadi," ujarnya.
Ganjar mengaku tidak ada persiapan khusus. Dia menegaskan bahwa timnya sudah mempersiapkan diri sejak lama untuk mengikuti tahapan-tahapan Pilpres yang ditetapkan.
"Kata dokternya sehat. Tidak ada persiapan khusus, karena persiapan sudah dilakukan sejak lama. Saya dan tim sudah siap," paparnya.
Bakal capres 2024 Ganjar Pranowo melakukan cek kesehatan atau medical check up di RS Fatmawati sebelum menghadiri deklarasi cawapres.
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir