Ganjaran Buruh Berjuang Sepakat Jalin Kerja Sama dengan SPN Tangerang
Ke depannya, GBB sudah mempersiapkan program pengembangan bagi para buruh guna memberikan solusi atas persoalan yang dihadapi oleh para buruh.
Selain itu, GBB juga mempersiapkan untuk melakukan MoU lanjutan dengan SPN di beberapa daerah, seperti di Jawa Barat dan Jawa Timur.
Lukman berharap GBB akan memperkuat posisinya sebagai sukarelawan Ganjar Pranowo sekaligus memberikan advokasi dan penyelsaian persoalan di kalangan buruh dengan menjalin kerjasama dengan organisasi lainnya.
Senada dengan Lukman, Ketua Umum DPP SPN Joko Heriyono mengungkapkan komitmennya dalam mendukung program GBB kedepan.
"Komitmen kerja SPN bersama GBB sudah disampaikan bahwa kegiatan ini merupakan turunan dari DPP SPN ke wilayah DPC Kabupaten Tangerang dalam menjawab tantangan secara konkret," ungkap Joko.
"Kami menerima dengan baik kehadiran GBB dan kedepan kita akan melakukan kerja bersama dalam menyelsaikan persoalan yang berkaitan dengan hubungan industrial, sentra pelayanan perburuhan dan masalah jaminan usia kerja," sambung dia.
Joko berharap dengan adanya kerjasama tersebut terjadi peningkatan kualitas kapasitas buruh secara berkelanjutan.
"Selama ini kan buruh identik dengan lapangan, sehingga dengan kegiatan tersebut jadi seimbang, menang di pengaruh publik dalam hal ini jalanan, kemudian menang juga saat berunding," pungkasnya. (cuy/jpnn)
Ganjaran Buruh Berjuang menjalin kerja sama dengan DPC Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kabupaten Tangerang.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng