GanSi GanBeh

Oleh: Dahlan Iskan

GanSi GanBeh
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Jangan sampai Anda tidak tahu: Ketua Majelis Syura (Syuriah) PKS saat ini, Ustad Salim Segaf Al Jufri, adalah ulama NU.

Jangan pula tidak tahu: Presiden PKS sekarang ini adalah NU tulen, KH Ahmad Syaikhu. Dan lagi: ketua PKS Jatim saat ini juga orang Madura nan NU, Irwan Setiawan.

Maka belum tentu PKS akan berada dalam koalisi baru bersama Demokrat dan PPP. Kalau ini terjadi, akankah ada 4 pasangan? Tidak belajarkah bahwa ikut Pilpres itu mahal sekali?

Saya tidak berhasil mencari tahu mengapa lokasi deklarasinya di Hotel Majapahit. Di backdrop acara ditulis Hotel Yamato.

Akan tetapi, saya tahu: hotel boutique ini sekarang milik konglomerat Murdaya Poo. Bisa juga tidak ada hubungan dengan Poo.

Itu lebih karena di hotel ini pernah ada peristiwa heroik: 19 September 1945. Sejumlah pejuang naik ke menara di atas hotel itu.

Mereka naik tangga. Lalu naik tiang bendera. Mereka merobek bendera Belanda, Merah-Putih-Biru menjadi tinggal Merah-Putih.

Kemarin, setelah deklarasi, Anies-Muhaimin naik ke menara itu. Berdua. Sama-sama pakai baju putih dan kopiah hitam. Di dekat keduanya terbaca prasasti peristiwa di tahun 1945.

Muncul duluan bisa berarti digebuki duluan. Tak terkecuali pasangan Anies Baswedan dengan Muhaimin Iskandar atau Anies-Muhaimin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News