Gantikan Bray Manang, Pak Kumis Lanjutkan Perangi Narkoba di Riau

Alumni Akpol 2000 ini juga mengimbau masyarakat untuk menjauhi narkoba, mengingat dampak buruknya yang dapat merusak fisik, mental, serta kehidupan sosial.
“Jauhi narkoba, karena daya rusaknya sangat luar biasa, tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga orang-orang di sekitar yang kita sayangi,” ujarnya.
Langkah ini menjadi bagian dari upaya Polda Riau untuk memperkuat pemberantasan narkoba di Bumi Lancang Kuning, seiring dengan tingginya ancaman peredaran barang haram tersebut.
Kombes Putu berharap masyarakat dapat turut mendukung langkah ini dengan memberikan informasi yang berguna kepada aparat.
Dengan pergantian kepemimpinan ini, diharapkan Polda Riau makin efektif dalam memerangi peredaran narkoba dan menciptakan lingkungan yang bersih dari barang terlarang.(mcr36/jpnn)
Kombes Putu Yudha Prawira resmi menjabat sebagai Dirnarkoba Polda Riau, menggantikan Kombes Manang Soebeti, yang akrab disapa Pak Bray.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba