Gapoktan Situbondo: Erick Thohir Memajukan Petani Indonesia

jpnn.com, SITUBONDO - Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Situbondo memberikan apresiasi tinggi terhadap kinerja Menteri BUMN Erick Thohir dalam upayanya memajukan petani Indonesia.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua Gapoktan Mulia Tani, Asnawi Hasan yang mengaku merasakan langsung kerja nyata menteri terbaik Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu terhadap kemajuan industri pertanian di Indonesia.
"Erick Thohir memajukan petani Indonesia. Terima kasih Pak Erick Thohir," ujar Asnawi di Situbondo.
Bukan tanpa alasan Asnawi mengungkapkan hal itu. Dia mengatakan salah satu program Erick Thohir, yakni kredit usaha rakyat (KUR) dari Himpunan Bank Negara (HIMBARA) telah memberi kemudahan bagi seluruh masyarakat Indonesia, termasuk para petani.
Menurutnya, Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) ini terus mendorong bank-bank dari HIMBARA, baik itu BRI, BNI, Mandiri dan BTN, untuk mempermudah masyarakat mendapatkan bantuan pendanaan agar bisa lebih mandiri dan sejahtera.
Dengan realisasi penyaluran KUR dari sejumlah Bank HIMBARA yang telah mencapai Rp 281,86 triliun, di sepanjang 2021, telah meyakinkan Asnawi, bagaimana komitmen dan konsistensi Erick Thohir dalam mendukung kemajuan masyarakat.
Oleh karena itu, Asnawi dan seluruh petani yang tergabung dalam Gapoktan Mulia Tani itu mengapresiasi kerja nyata Eks Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf 2019 ini dalam mengupayakan peningkatan ekonomi para petani.
"Saya selaku petani sangat banyak berterima kasih, atas kepemimpinan Bapak Erick Thohir, juga kepada BRI," terang petani yang berusia 68 tahun ini.
Salah satu program Erick Thohir, yakni kredit usaha rakyat (KUR) dari Himpunan Bank Negara (HIMBARA) telah memberi kemudahan bagi petani.
- PT STM Pacu Pertanian Organik Perusahaan, Hasil Panen Petani Melimpah
- Komposisi Pemain Timnas Indonesia Tidak Banyak Berubah, Erick Thohir Puji Patrick Kluivert
- Tiket Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Terjual
- Erick Thohir Dikabarkan Terlibat Kasus Minyak Mentah, Kejagung: Enggak ada Informasi itu
- Kejagung: Tak Ada Fakta Keterlibatan Erick dan Boy di Kasus Minyak Mentah
- Erick Thohir Dinilai Lalai Terkait Korupsi BBM, Layak Diusut dan Mundur