Gara-Gara Hal Sepele, Nikhil Sewa Pembunuh Bayaran untuk Habisi Ayahnya
jpnn.com, INDIA - Seorang pemuda di Bihar, India, bernama Nikhil Kumar menyewa pembunuh bayaran untuk menghabisi ayah kandungnya. Hal ini dia lakukan karena sering dimarahi sebab tidak belajar.
Polisi telah menangkap anak laki-laki dan pembunuh bayaran itu. Insiden itu terungkap ketika polisi Patna menyelidiki pembunuhan seorang pengacara pengadilan tinggi dan menangkap seorang gangster.
Selama interogasi, ia mengakui keterlibatannya dalam pembunuhan ayahnya yang pensiunan ahli bedah. Berdasarkan informasi yang diberikan oleh si pembunuh bayaran, polisi kemudian menangkap remaja itu.
“Dia memberitahu kami bahwa ayahnya selalu memintanya untuk fokus belajar. Jadi dia memutuskan untuk menyingkirkannya,” kata seorang pejabat senior polisi setempat Niraj Kumar dilansir dari Gulf News, Rabu (6/2).
Kumar mengatakan, dia memberi bayaran Rs 15.000 sebagai uang muka. Dia rupanya memberi tumpangan kepada si pembunuh untuk menghampiri ayahnya, yang sedang berjalan-jalan di daerah Kumhrar di Patna, Ibu Kota Bihar.
Korban, Chandrashekhar Prasad, telah pensiun beberapa minggu sebelum dia terbunuh pada November 2018. Menurut Kumar, rencana pembunuhan direncanakan dan disempurnakan di sebuah kedai teh pinggir jalan. (JPC)
Seorang pemuda di Bihar, India, bernama Nikhil Kumar menyewa pembunuh bayaran untuk menghabisi ayah kandungnya.
Redaktur & Reporter : Adil
- Celeng Banteng
- 13 Orang Tewas dalam Kecelakaan Kapal di India Bagian Barat
- Powergrid Pilih Teknologi HVDC Hitachi Energy untuk Menghubungkan Energi Terbarukan India
- Menko Airlangga: Perlu Bangun Jembatan antara Made in Indonesia dan Made in India
- Seperti Ini Kepribadian Sehari-hari Anak Bunuh Ayah dan Nenek di Cilandak Jaksel
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa