Gara-Gara Klub Tak Profesional Ini, Kompetisi ISL Terancam

jpnn.com - STATUS profesional Indonesia Super League (ISL) 2015 layak dipertanyakan. Pasalnya, belum juga kompetisi bergulir, sudah ada klub yang menunggak gaji.
Klub itu adalah Pelita Bandung Raya (PBR) dan Persija Jakarta. Dua klub yang mengulang tindakan tidak profesional pada musim lalu. Persija sudah menunggak gaji selama dua bulan. PBR sendiri tiga bulan belum membayar gaji pemain.
Selain klub itu, ada juga Arema Cronus. Saat dikonfirmasi, beberapa sumber di dalam tim, membenarkan bahwa ada pemain yang belum menerima gaji, sampai uang muka kontrak pun belum menerima penuh sesuai yang dijanjikan.
Kasus ini menjadi bukti, bahwa klub-klub tak pernah berusaha menjadi profesional. Tak pernah belajar neraca keuangan seperti yang dipaparkan oleh PT Liga Indonesia (LI).
Menurut Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) pihaknya belum juga menyelesaikan proses verifikasi, masalah baru muncul lahi.
"Kalau memang masalah gaji masih jadi masalah ya kami meminta komiten dari PT LI. Jangan sampai terjadi masalah yang berulang, yang sama," kata sekretaris BOPI, Heru Nugroho, Rabu (11/3) malam.
Karena itu, BOPI akan mengumpulkan data terkait kondisi itu terlebih dahulu. Mereka juga akan melakukan komunikasi kembali dengan PT LI.
"Kalau benar terjadi, kami akan memberikan jangka waktu kepada klub untuk memenuhi semua tunggakan gaji. kalau memang tidak bisa mungkin saja rekomendasi kompetisi akan kami cabut," tegasnya. (dkk/jpnn)
STATUS profesional Indonesia Super League (ISL) 2015 layak dipertanyakan. Pasalnya, belum juga kompetisi bergulir, sudah ada klub yang menunggak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025