Gara-Gara Lapangan Sintetis, TC Timnas U-23 Mundur Sehari
jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah memastikan lokasi training center (TC) Timnas U-23 proyeksi SEA Games 2015 pindah. Dari awalnya di Jogjakarta, kini ditempatkan di Bandung, Jawa Barat.
Deputi IV Bidang Peningkatan prestasi Kemenpora, Djoko Pekik Irianto, menyebut lapangan menjadi alasan utama venue TC pindah.
"Kami mencari lapangan sintetis yang bagus, karena lapangan di SEA Games Singapura nanti sintetis, di Jogja tidak mungkin," katanya di kantor Kemenpora, Senin (4/5).
Di Bandung, lapangan progresif adalah salah satu lapangan yang cocok untuk menggelar TC. Lapangan itu juga menjadi jujugan Persib Bandung saat berlatih di lapangan sintetis.
Pindahnya venue juga membawa konsekuensi, TC yang awalnya mulai digelar pada 5 Mei, harus mundur sehari menjadi 6 Mei.
"Time line-nya ganti karena kami harus cari lapangan yang available. Kalau di Jogja tetap tanggal 5 tapi pindah ke Bandung, jadi 6 Mei," terang lelaki bergelar profesor tersebut. (dkk/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah memastikan lokasi training center (TC) Timnas U-23 proyeksi SEA Games 2015 pindah. Dari awalnya di Jogjakarta, kini ditempatkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan
- Menang Lagi di Seri Gresik, Popsivo Polwan Pimpin Klasemen Proliga 2025
- Patrick Kluivert: Saya Orang yang Suka Tekanan!
- Marc Marquez: Tujuan Utama Saya Telah Tercapai
- Korea Raih Dua Gelar di Malaysia Open 2025, An Seyoung Juara Lagi