Gara-Gara PSM, Persita Gagal Berpesta
jpnn.com, TANGERANG - Asa Persita Tengerang mengejar tiga poin gagal tercapai setelah ditahan imbang PSM Makassar 1-1 di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Jumat (6/3) sore dalam lanjutan laga Liga 1 2020.
Laga ini berjalan dalam tempo cepat dan keras sepanjang 90 menit. Banyak terjadi benturan-benturan keras yang lahir di dalam lapangan, sehingga wasit harus sering meniup peluit menghentikan pertandingan karena pelanggaran.
Persita memang mencoba mengambil inisiatif serangan dalam awal-awal babak pertama. Serangan yang dibangun cukup berbahaya, melalui Syamsul Arif, Mateo Bustos, dan Budnik. Namun, peluang yang diciptakan berkali-kali bisa diantisipasi oleh kiper PSM Makassar Hilmansyah.
Saat asyik menyernag inilah, Persita lengah di lini pertahanan. Sebuah serangan yang dilakukan berhasil dimaksimalkan oleh Asnawi Mangkualam Bahar. Sepakan kerasnya di dalam kotak penalti setelah memanfaatkan bola pantul hasil sepakan pemain PSM, membuat skor berubah menjadi 0-1 untuk PSM pada menit ke-21.
Tertinggal, Persita mencoba tampil lebih maksimal. Sayang, serangan demi serangan yang dilancarkan oleh tim tuan rumah belum berhasil mengubah kedudukan. Sampai babak pertama usai, skor 0-1 untuk keunggulan PSM bertahan.
Pada babak kedua, PSM mencoba tampil lebih berani dan memberikan tekanan-tekanan ke pertahanan dari Persita. Sebuah peluang dari Wiljan Pluim menit ke-49 nyaris menambah keunggulan PSM, tetapi percobaan itu masih bisa diantisipasi pertahanan dari Persita.
Upaya keras tuan rumah untuk menyamakan kedudukan akhirnya tercipta saat laga masuk menit ke-59. Berawal dari umpan Syamsul Arif, Edo Febriansyah melakukan penetrasi ke kotak penalti dan melepaskan sepakan kencang. Hilmansyah bisa membaca arah bola dan menepisnya, tetapi bola melintir dan mengarah ke gawangnya. Gol, skor berubah 1-1.
Persita sejatinya memiliki peluang bagus saat sepakan jarak jauh Budnik dari luar kotak penalti mengenai tiang. Kemudian, Ricky Kayame masuk mencoba melepaskan sepakan keras memanfaatkan bola rebound dari tiang gawang. Namun, performa gemilang Hilmansyah menjadikan Persita urung berpesta. Skor tak berubah ssampai laga usai.
Tambahan poin dari kandang Persita ini menjadikan PSM untuk sementara memimpin klasemen Liga 1 2020.
- Persebaya Vs Borneo FC: Nadeo Kartu Merah, Rivera Ukir Brace
- Madura United Menaklukkan Bali United di Bangkalan
- Persebaya Vs Borneo FC: Tuan Rumah Keropos di Belakang
- Madura United Vs Bali United Sore Ini Tanpa 2 Kepala
- Penjelasan Dokter soal Kronologi Cedera Dedi Kusnandar, Ngeri
- Tebak Skor Persebaya Vs Borneo FC, Berhadiah Penahan Dingin