Gara-gara Taman, Inul Daratista Dilarang Tampil di Taiwan
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Inul Daratista mengaku pernah dilarang datang menggelar konser di Taiwan.
Sebab, dirinya pernah menggelar konser di Taman Daan, Taiwan yang berujung rusaknya fasilitas taman oleh penonton.
"Sempat jadi catatan pemerintah di sana kalau aku setelah konser ini tidak boleh datang lagi selama 2 tahun ke depan," ungkap Inul Daratista melalui akun miliknya di Instagram, Selasa (9/11).
Pelantun Masa Lalu itu mengatakan perkiraan penonton yang hadir di konser hanya 500 orang.
Akan tetapi, penonton yang memenuhi Taman Daan ternyata puluhan ribu orang.
Alhasil fasilitas taman rusak, sehingga Inul Daratista harus menanggung akibatnya.
"Tahun ketiga aku konser lagi, dari pemerintah justru memberikan tempat keramat yang tidak semua artis internasional bisa konser di situ yaitu Chiang Kai Sek," jelas istri Mas Adam itu.
Dua tahun dilarang konser di Taiwan, Inul Daratista kembali mendapat izin menggelar pertunjukan saat tahun ketiga.
Penyanyi dangdut Inul Daratista dilarang tampil di Taiwan setelah mengalami kejadian...
- Ucap Doa untuk Prabowo-Gibran, Inul Daratista: Semoga Amanah Mengemban Tugas Negara
- Universitas Budi Luhur Lepas Mahasiswa Fakultas Teknik Magang di Taiwan
- Sukses, Taiwan Excellence Happy Run Digelar dengan Meriah
- Ikut Berduka, Inul Kenang Momen Terakhir Bersama Marissa Haque
- 3 Band Taiwan yang Wajib Disaksikan di AXEAN Festival 2024
- Keseruan Taiwan Excellence Happy Run 2024 Segera Digelar di Jakarta