Garang di Kandang, Mata Melempem Saat Tandang

jpnn.com - MANCHESTER - Juan Mata memiliki pekerjaan rumah besar untuk meningkatkan mental bertandingnya di laga tandang. Pasalnya, performa playmaker Manchester United itu di laga away musim ini sangat buruk.
Dari sembilan pertandingan yang dilakoninya, Mata baru mencetak satu gol. Selain itu, mantan playmaker Chelsea tersebut belum sekalipun memberikan assist bagi rekan-rekannya.
Hal itu kembali terjadi saat MU menekuk tuan rumah Queens Park Rangers dengan skor 2-0 pada pekan ke-22 Premier League 2014/2015 di Loftus Road, Sabtu (17/1) malam WIB.
Saat itu, Mata tampil buruk sepanjang babak pertama. Pelatih MU, Louis Van Gaal pun akhirnya memasukkan Marouane Fellaini untuk mengisi tempat yang ditinggalkan Mata.
Situasi itu bertolak belakang ketika Mata bermain di Old Trafford. Hingga kini, Mata berhasil mencetak empat gol dari sepuluh laga di kandang. Selain itu, Mata juga mampu menciptakan tiga assist. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Juan Mata memiliki pekerjaan rumah besar untuk meningkatkan mental bertandingnya di laga tandang. Pasalnya, performa playmaker Manchester
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior