Garap PLTA Asahan, PLN Gandeng Jepang

Garap PLTA Asahan, PLN Gandeng Jepang
Garap PLTA Asahan, PLN Gandeng Jepang
JAKARTA – PT PLN (Persero) bertekad segera menyelesaikan pembangunan proyek PLTA Asahan 3 yang berlokasi di Kabupaten Asahan dan Tobasa Sumatera Utara. Perkembangan paling mutakhir belakangan menyebutkan, perusahaan setrum itu menggandeng perusahaan asal Jepang, Nippon Koei, Ltd.

Menurut Direktur Utama PLN Dahlan Iskan, penandatanganan perjanjian kerja sama (contract agreement) untuk engineering services pembangunan proyek PLTA Asahan 3 menjadi bukti kesungguhan dan wujud nyata PLN untuk membangun proyek listrik dengan kapasitas 2x87 megawatt (MW) itu.

“Untuk itu PLN sangat mengharapkan dukungan dari semua pihak, khususnya Pemerintah Daerah Propinsi Sumatra Utara beserta seluruh jajarannya. Untuk membiayai proyek ini, PLN telah mendapatkan jaminan pinjaman dari Investor sehingga diperlukan upaya percepatan untuk segera membangun PLTA tersebut,” kata Dahlan.

Ke depan, Nippon Koei bekerja sama dengan konsultan dalam negeri, di antaranya  PT Connusa Energindo, PT Kwarsa Hexagon, PT Arkonin Engineering Manggala Pratama, PT Tata Guna Patria, dan PT Jaya CM.

PLTA Asahan 3 dianggap memiliki peran strategis untuk mendukung ketersediaan pasokan listrik bagi masyarakat Sumut, mengingat pertumbuhan ekonomi dan konsumsi listrik di wilayah itu relatif tinggi. Saat ini daya mampu pembangkit di sistem kelistrikan Sumatra Bagian Utara (Sumbagut), mencapai 1.330 MW dan beban puncak yang terlayani mencapai 1.332 MW.

JAKARTA – PT PLN (Persero) bertekad segera menyelesaikan pembangunan proyek PLTA Asahan 3 yang berlokasi di Kabupaten Asahan dan Tobasa Sumatera

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News