Garap West Madura, Pertamina Ajak Pemda di Jawa Timur
Tawarkan 10 Persen Saham, Syaratnya Tak Ajak Swasta
Senin, 04 Juli 2011 – 06:50 WIB

Garap West Madura, Pertamina Ajak Pemda di Jawa Timur
JAKARTA - Keinginan Pemerintah Daerah Jawa Timur untuk ikut mengelola blok migas West Madura Offshore (WMO) bak gayung bersambut. Pasalnya, Pertamina siap menggandeng Pemda dengan menawarkan 10 persen saham pasticipating interest (PI). Terkait keinginan Pemda Jatim yang meminta lebih dari 10 persen saham West Madura, kata Husen, pihaknya belum membuka kemungkinan tersebut. Pasalnya, untuk tawaran 10 persen itu pun, Pertamina juga masih harus berkoordinasi dengan Kodeco selaku partner. "Tentu, kami harus bicara juga dengan Kodeco," katanya.
Direktur Hulu PT Pertamina Mochamad Husen mengatakan, Pertamina memang membuka kesempatan bagi Pemda Jatim untuk ikut dalam pengelolaan West Madura. "Kami tawarkan 10 persen (saham/PI)," ujarnya ketika dihubungi Jawa Pos, Minggu (3/7).
Sebagaimana diketahui, saat ini Pertamina memegang 80 persen saham West Madura, sekaligus sebagai operator. Adapun 20 persen saham lain dimiliki Kodeco Energy, perusahaan migas asal Korea Selatan, yang sebelumnya menjadi operator.
Baca Juga:
JAKARTA - Keinginan Pemerintah Daerah Jawa Timur untuk ikut mengelola blok migas West Madura Offshore (WMO) bak gayung bersambut. Pasalnya, Pertamina
BERITA TERKAIT
- Libur Lebaran Usai, Tanjung Priok Kacau: Apa yang Salah dengan Sistem Indonesia?
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi