Garuda Dinobatkan Sebagai The Best Airlines
Pengakuan Arab Saudi Dalam Hal Layanan Haji
Jumat, 15 Februari 2013 – 03:49 WIB
"Pada periode operasional haji 2012, berdasar riset, Garuda meraih persentase tingkat kepuasan pelanggan (customer satisfaction index) di atas 80 persen," tutur Pujo.
Baca Juga:
Garuda Indonesia merupakan maskapai yang mengangkut jamaah haji dengan jumlah terbesar, yaitu 112.473 orang yang tergabung dalam 295 kelompok terbang (kloter) dari sepuluh embarkasi. Maskapai badan usaha milik negara tersebut mengoperasikan 15 pesawat dalam penerbangan haji. Yakni, 1 pesawat Boeing 767-300 ER, 3 pesawat Boeing 747-400, dan 11 pesawat Airbus A-330.
Pujo mengklaim pesawat-pesawat tersebut rata-rata berusia muda. Bahkan, ada pesawat yang baru lahir pada 2010.
Pada angkutan haji 2012, Garuda tercatat memiliki OTP sebesar 85 persen. "Itu berarti, terjadi peningkatan ketepatan waktu dibandingkan pelaksanaan penerbangan haji tahun 2011 yang sebesar 83,3 persen," lanjutnya.