Garuda Diprediksi Bakal Jadi Global Player di Industri Aviasi

jpnn.com, JAKARTA - Langkah Menteri BUMN Erick Thohir dan manajemen PT Garuda Indonesia (Persero) mencari investor strategis perlu didukung.
Menurut Sekretaris Eksekutif Pusat Studi Perdagangan Dunia, Universitas Gadjah Mada (UGM) Maharani Hapsari, langkah tersebut bagian dari grand design design transformasi dan pembenahan Garuda secara komprehensif.
Pemerintah harus mengetahui secara presisi rantai pasok dari hulu hingga hilir industri penerbangan nasional, sehingga bisa mengetahui keunggulan Garuda dan mengoptimalkannya
"Ketika rantai pasok industri penerbangan nasional bisa dipetakan, kehadiran investor strategis ini bisa menjadi pendorong yang sangat efektif untuk menggembangkan Garuda," ujar Maharani, Kamis (7/7).
Maharani berharap investor strategis mampu mewujudkan transfer ilmu pengetahuan, teknologi, dan meningkatkan human capital Garuda, serta meningkatkan jumlah penumpang dan kargo.
"Seluruh masyarakat Indonesia termasuk Menteri Erick Thohir ingin agar Garuda bisa menjadi pemain utama di industri aviasi nasional maupun global," ujar dia.
Maharani mengingatakna Erick harus bisa memilih calon investor strategis yang memiliki visi jangka panjang untuk menggembangkan industri aviasi.
"Pembenahan Garuda tak boleh berhenti di satu sisi saja. Ketika kita telah mengambil kebijakan rasional untuk menyelamatkan Garuda, harus ada konsekuensi rasional dan strategis yang harus dipenuhi," jelasnya.
Garuda Indonesia diprediksi bakal menjadi global player di industri aviasi karena hal ini.
- Buntut Korupsi Pertamax, Pakar Desak Prabowo Nonaktifkan Erick Thohir
- TASPEN Bantu Sertifikasi Halal UMKM Secara Gratis, Dukung Ekonomi Tumbuh Berkelanjutan
- Investasi di Danantara Bisa jadi Modal Program Pembangunan
- Susuran Jajaran Direksi Danantara Bikin Investor Kecewa, Kok Bisa?
- Ekonom Nilai Danantara jadi Sinyal Positif untuk Investor
- Daftar Nama Dewan Pengawas dan Pelaksana Danantara, Ada Pandu Sjahrir