Garuda Hajar Harimau Malaya 3-0
jpnn.com - SOLO- Timnas Senior sukses mengawali debutnya tampil di ajang uji coba internasional melawan Malaysia. Kemenangan 3-0 diraih skuat Garuda dalam laga di Stadion Manahan Solo, Jateng, Selasa (6/9) malam. Tiga gol kemenangan Timnas dicetak oleh Boaz Salossa pada menit ke-6 dan 21. Satu gol lainnya dicetak oleh Irfan Bachdim menit ke-12.
Permainan Timnas pada laga ini memang menjanjikan. Terlepas dari Malaysia yang melakukan persiapan belum maksimal, performa skuat Garuda memang terlihat cukup kompak.
Gaya main cepat yang ditampilkan, benar-benar menjadikan penggawa Malaysia kalang kabut. Mereka kaget dengan sodoran-sodoran cepat yang diperagakan oleh Timnas sehingga melakukan kesalahan yang menimbulkan gol pertama.
Gol kedua dihasilkan setelah Irfan mampu memanfaatkan umpan matang dari Boaz. Kerja sama kedua pemain ini terlihat langsung tune in, meskipun belum genap sepekan berlatih bersama.
Gol ketiga pun menunjukkan kegemilangan Boaz yang belum luntur, meskipun sudah tak muda lagi. Justru, Boaz berhasil menunjukkan ketenangan dan kesabaran permainannya. Harimau Malaya memang tak mampu berbuat banyak melawan permainan skuat Garuda.(dkk/jpnn)
SOLO- Timnas Senior sukses mengawali debutnya tampil di ajang uji coba internasional melawan Malaysia. Kemenangan 3-0 diraih skuat Garuda dalam laga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bukayo Saka Cedera Hamstring, Arteta: Dia akan Absen Beberapa Pekan
- Marc Marquez Ungkap Alasan Melepas Red Bull
- Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Menyimpan 2 Mimpi Besar
- Raih Poin Penuh Lawan PSIS, Malut United Berikan Luka Mendalam Buat Mahesa Jenar
- Diminta Mundur dari MotoGP, KTM Jawab Tegas: Ready To Race
- Alasan Bojan Hodak Tidak Beri Izin Kevin Mendoza Bela Filipina di Piala AFF 2024