Garuda Indonesia Bakal Ganti Pesawat Berbadan Lebar
jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk berencana membeli pesawat lagi untuk menopang bisnis perseroan ke depan.
Perusahaan BUMN tersebut mengincar Boeing 787 Dreamliner dan Airbus A350.
Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo menerangkan, perseroan bakal membeli pesawat baru untuk peremajaan.
Peremajaan tersebut untuk menyesuaikan ekspansi bisnis perusahaan.
Dia mengatakan, dalam sepuluh tahun ke depan, perseroan akan mengganti beberapa pesawat berbadan lebar atau wide body.
Nah, pembelian pesawat juga dilakukan manajemen untuk mengantisipasi pertumbuhan jumlah penumpang.
"Kalau bicara kapasitas yang kami perlukan, dua pesawat itu termasuk yang opsi pengembangan Garuda ke depan. Karena untuk wide body kami untuk sepuluh tahun yang akan datang itu perlunaturally replacement sekitar 22 pesawat dan untuk pertumbuhan juga butuh sekitar 30 pesawat," jelasnya
Namun, manajemen Garuda Indonesia belum mengambil keputusan terkait pembelian pesawat dari pabrikan asal Amerika Serikat dan Prancis tersebut.
JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk berencana membeli pesawat lagi untuk menopang bisnis perseroan ke depan. Perusahaan BUMN tersebut mengincar Boeing
- Lion Parcel dan Indah Logistik Bekerja Sama untuk Perkuat Infrastruktur Pengiriman
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Netzme Luncurkan Sentra QRIS UMKM di Surakarta
- Prudential Syariah-UIN Syarif Hidayatullah Edukasi Tingkatkan Literasi & Inklusi Keuangan
- Pertamina Optimistis Pengembangan CCS/CCUS Berkontribusi Signifikan Mengurangi Emisi
- PNM Dorong Ekonomi Perbatasan lewat Inovasi Rumput Laut