Garuda Indonesia Bakal Ganti Pesawat Berbadan Lebar

jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk berencana membeli pesawat lagi untuk menopang bisnis perseroan ke depan.
Perusahaan BUMN tersebut mengincar Boeing 787 Dreamliner dan Airbus A350.
Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo menerangkan, perseroan bakal membeli pesawat baru untuk peremajaan.
Peremajaan tersebut untuk menyesuaikan ekspansi bisnis perusahaan.
Dia mengatakan, dalam sepuluh tahun ke depan, perseroan akan mengganti beberapa pesawat berbadan lebar atau wide body.
Nah, pembelian pesawat juga dilakukan manajemen untuk mengantisipasi pertumbuhan jumlah penumpang.
"Kalau bicara kapasitas yang kami perlukan, dua pesawat itu termasuk yang opsi pengembangan Garuda ke depan. Karena untuk wide body kami untuk sepuluh tahun yang akan datang itu perlunaturally replacement sekitar 22 pesawat dan untuk pertumbuhan juga butuh sekitar 30 pesawat," jelasnya
Namun, manajemen Garuda Indonesia belum mengambil keputusan terkait pembelian pesawat dari pabrikan asal Amerika Serikat dan Prancis tersebut.
JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk berencana membeli pesawat lagi untuk menopang bisnis perseroan ke depan. Perusahaan BUMN tersebut mengincar Boeing
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang