Garuda Indonesia Buka Tiga Rute Penerbangan Baru
Makassar-Luwuk, Makassar-Bima dan Makassar-Mamuju

jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia baru saja meresmikan tiga rute baru yang dilayani melalui hub Makassar, yakni Makassar-Luwuk, Makassar-Bima, dan Makassar- Mamuju.
Rute baru tersebut dilayani satu kali per hari dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia Explore Turboprop ATR 72-600 dengan kapasitas 70 penumpang.
Direktur Pemasaran dan Penjualan Garuda Indonesia, Erik Meijer menuturkan, pembukaan sekaligus tiga penerbangan ini merupakan bagian dari upaya Garuda untuk memperluas jaringan penerbangannya di rute domestik.
"Ini juga untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat khususnya pada jaringan penerbangan di Indonesia bagian Timur melalui hub Makassar. Kami berkomitmen dalam mendukung perkembangan perekonomian nasional melalui peningkatan konektivitas antar daerah," ujar Erik dalam siaran persnya, Rabu (2/7).
Selain itu, rute-rute ini kata Erik merupakan bagian dari kelanjutan program ekspansi jaringan yang dilaksanakan Garuda Indonesia.
Selanjutnya, penerbangan Makassar-Luwuk (GA 4816) berangkat dari Makassar pukul 06.00 WITA dan tiba di Luwuk pukul 07.35 WITA, dengan penerbangan kembali Luwuk-Makassar (GA 4817) berangkat dari Luwuk pukul 08.05 WITA dan tiba di Makassar pukul 08.45 WITA.
Penerbangan Makassar-Bima (GA 4818) berangkat dari Makassar pukul 10.30 WITA, tiba di Bima pukul 11.40 WITA, dengan penerbangan kembali Bima-Makassar (GA 4819) berangkat dari Bima pukul 15.10 WITA dan tiba di Makassar pukul 16.20 WITA.
Sementara itu, penerbangan Makassar-Mamuju (GA 4822) berangkat dari Makassar pukul 16.50 WITA, tiba di Mamuju pukul 17.45 WITA, dengan penerbangan kembali Mamuju-Makassar (GA 4823) berangkat dari Mamuju pukul 18.15 WITA dan tiba di Makassar pukul 19.15 WITA.
JAKARTA - PT Garuda Indonesia baru saja meresmikan tiga rute baru yang dilayani melalui hub Makassar, yakni Makassar-Luwuk, Makassar-Bima, dan Makassar-
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan