Garuda Indonesia Sering Delay, Begini Kata Ketua DPR
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo mengingatkan maskapai Garuda Indonesia segera membenahi persoalan internal demi jaminan kualitas layanan. Legislator Golkar yang beken disapa dengan panggilan Bamsoet itu mengatakan, seringnya maskapai kebanggaan nasional itu mengalami delay atau keterlambatan mengakibatkan penurunan on time performance (OTP).
“Meminta kepada pihak manajemen Garuda Indonesia agar dapat menyelesaikan persoalan-persoalan internal perusahaan secara profesional sehingga tidak berdampak kepada operasional pelayanan kepada konsumen,” ujarnya, Senin (24/7).
Bamsoet menegaskan, seyogianya manajemen Garuda Indonesia dalam melakukan efisiensi anggaran tidak mengurangi kualitas pelayanan, hak-hak, serta aspek keselamatan terhadap konsumen. Selain itu, Bamsoet juga meminta manajemen Garuda Indonesia untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh atas operasional jadwal penerbangan maupun penugasan kru di maskapai flag carrier itu.
“Langkah itu demi meningkatkan fasilitas pelayanan dan mengurangi keterlambatan,” ujarnya.
Di luar persoalan Garuda, Bamsoet mendorong Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II selaku pengelola bandara-bandara di tanah air agar melakukan kajian terkait urgensi pembangunan dan perluasan area airport. Antara lain runway atau landas pacu, apron untuk parkir pesawat hingga terminal bagi penumpang.
“Karena sudah overload. Banyak bandara yang tak memadai lagai,” ujar legislator Golkar itu.(sat/jpc)
Ketua DPR Bambang Soesatyo menyatakan, seyogianya efisiensi anggaran di Garuda Indonesia tak mengurangi kualitas layanan, keselamatan dan hak-hak konsumen.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Garuda Indonesia dan Pusat Fertilitas Alpha IVF & Women’s Specialists Kuala Lumpur Teken Kerja Sama
- Menjelang Natal dan Tahun Baru, Garuda Pastikan tidak Ada Kenaikan Harga Tiket
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet: Prabowo Menyambut Baik Keputusan MPR Terkait Bung Karno, Soeharto, dan Gus Dur