Garuda Indonesia Siapkan Extra Flight Rute Lombok - Denpasar

jpnn.com, JAKARTA - Maskapai Garuda Indonesia memastikan seluruh penerbangannya dari dan menuju Lombok berlangsung normal pascagempa di NTB.
"Seluruh penerbangan Garuda Indonesia tersebut berjalan lancar mengingat seluruh infrasruktur penunjang pada layanan kebandaraan di Lombok tetap beroperasi dengan normal dan status bandara yang tetap dibuka," kata VP Corporate Secretary Garuda Indonesia Hengky Heriandono.
Begitupun untuk penerbangan Garuda Indonesia di Denpasar juga tetap berlangsung.
Untuk mengantisipasi pergerakan penumpang pascagempa tersebut, Garuda Indonesia pada hari ini, Senin (6/8) mengoperasikan tiga extra flight pada rute Lombok - Denpasar.
Melalui antisipasi penyediaan penerbangan tambahan tersebut diharapkan juga akan semakin mempermudah proses evakuasi para wisatawan melalui Bali.
Sejalan dengan peningkatan pengiriman barang bantuan kargo menuju Lombok, Garuda Indonesia juga menyediakan potongan harga sebesar 50 persen untuk pengiriman barang bantuan bencana alam di Lombok.
Selain itu, Garuda Indonesia juga terus melakukan koordinasi intensif bersama seluruh pemangku kepentingan layanan kebandar-udaraan untuk memastikan kelancaran operasional penerbangan dari dan menuju Lombok maupun Denpasar, Bali.
Garuda Indonesia juga akan terus memonitor situasi dan perkembangan gempa demi keselamatan para penumpang.(chi/jpnn)
Garuda Indonesia juga menyediakan potongan harga sebesar 50 persen untuk pengiriman barang bantuan bencana alam di Lombok.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Puncak Arus Mudik, Garuda Indonesia Group Angkut 81 Ribu Penumpang
- Serikat Karyawan Garuda Indonesia Desak Transparansi Manajemen
- Rekrutmen Eks Lion Air Picu Protes Keras dari Karyawan Garuda, Dinilai Tidak Transparan
- Sesal Kabur
- Wujudkan Transformasi Sekolah di Pulau Komodo, Pegadaian & Garuda Indonesia Bersinergi
- Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2025 Digelar di Surabaya, Proyeksinya 34 Ribu Kursi