Garudafood Umumkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, Bagikan Dividen Rp 331,92 Miliar
jpnn.com, JAKARTA - PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (Garudafood) dengan kode saham “GOOD” mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).
Pada RUPST kali ini, Garudafood mengumumkan kinerja positif sepanjang 2023 yang berhasil membukukan pendapatan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 580,41 miliar atau naik sebesar 36,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang merupakan pencapaian tertinggi sepanjang sejarah Garudafood.
Direktur Utama Garudafood Hardianto Atmadja menyampaikan pertumbuhan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk tersebut ditopang oleh beberapa faktor di antaranya pengelolaan biaya operasional dengan sangat baik, seperti biaya bahan baku produksi, bahan kemas serta biaya logistik.
Berdasarkan hasil RUPST, sebesar Rp 9 per saham atau sekitar Rp 331,92 miliar atau sekitar 57,19 persen dari laba tahun buku 2023 yang dapat diatribusikan kepada pemilik induk, ditetapkan sebagai dividen tunai tahun buku 2023.
"Ini akan dibagikan secara tunai pada 21 Mei 2024 kepada seluruh pemegang saham yang terdaftar di Daftar Pemegang Saham pada tanggal 15 Mei 2024," kata Hardianto Atmadja pada RUPST dan RUPSLB yang diselenggarakan secara hybrid di Arosa Hotel Jakarta, Selasa (30/4).
Agenda dilanjutkan dengan Paparan Publik pada siang harinya secara daring di kantor pusat Garudafood, Jakarta Selatan.
RUPST dan RUPSLB Garudafood dihadiri oleh Dewan Komisaris di antaranya Hartono Atmadja serta jajaran Direksi di antaranya Hardianto Atmadja selaku dirut, beserta direktur lainnya yaitu Paulus Tedjosutikno, Robert Chandrakelana Adjie, Fransiskus Johny Soegiarto, dan Johannes Setiadharma.
Lebih lanjut dikatakan pembagian dividen ini tentunya telah mempertimbangkan proyeksi pertumbuhan bisnis Garudafood serta antisipasi risiko yang mungkin terjadi di masa mendatang.
Garudafood mengumumkan kinerja positif sepanjang 2023, bagikan dividen Rp 331,92 miliar
- Kebutuhan Susu Segar Meningkat, Garudafood Perkuat Peternak Sapi Perah Lokal
- Hemat dan Ramah Lingkungan, Garudafood Pakai Motor Listrik untuk Operasional
- Kinerja Moncer, ASDP Setor Dividen Rp 31 Miliar Tahun Buku 2023
- Setor Dividen Terbanyak, BRI Buktikan Bisa Jalankan Economic-Social Value Secara Simultan
- Setoran BUMN ke Negara Naik 102,5 Persen, BRI jadi Penyumbang Dividen Terbesar
- Mantap! BRI Menjadi Kontributor Dividen BUMN Terbesar di 2023