Gatot Bakal Dilantik Dua Kali
Jumat, 08 Maret 2013 – 07:08 WIB

Gatot Bakal Dilantik Dua Kali
JAKARTA - Gatot Pujo Nugroho bakal dilantik menjadi gubernur Sumut dua kali, dalam waktu yang berdekatan. Pasalnya, pengangkatannya dari plt gubernur menjadi gubernur definitif belum dilakukan, sementara dia memenangkan pilgub Sumut 2013, setidaknya berdasarkan perhitungan cepat (quick count) sejumlah lembaga.
Mendagri Gamawan Fauzi pun siap melantik Gatot dua kali. Melalui Jubir Kemendagri, Reydonnyzar Moenek, pihak kemendagri tidak mempersoalkan jika nantinya Gatot harus dilantik dua kali, untuk jabatan yang sama.
Baca Juga:
"Ya nggak masalah. Ini nanti kan Kepresnya berbeda," ujar Donny, panggilan akrabnya, kepada JPNN kemarin (7/3).
Dijelaskan, Kepres yang sudah dilantongi Gatot saat ini adalah Kepres pengangkatannya sebagai gubernur Sumut definitif, dari jabatan lamanya sebagai plt gubernur. Nah, untuk pelantikan ini, Gatot akan menghabiskan masa jabatan dari Juni 2008 hingga Juni 2013. Gatot menggantikan Syamsul Arifin yang terjerat kasus korupsi.
JAKARTA - Gatot Pujo Nugroho bakal dilantik menjadi gubernur Sumut dua kali, dalam waktu yang berdekatan. Pasalnya, pengangkatannya dari plt gubernur
BERITA TERKAIT
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI