Gatot Nurmantyo Lebih Kuat dari Prabowo Subianto

jpnn.com, JAKARTA - Tokoh militer Indonesia, Kivlan Zein tak heran mendengar nama mantan Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo muncul meramaikan bursa Pilpres 2019.
Dalam sebuah diskusi kebangsaan di Tebet Timur, Jakarta Selatan, Jumat (2/3), Kivlan yang pernah menjabat Kepala Staf Kostrad itu mengatakan Gatot punya modal kuat, termasuk urusan finansial.
"Uang banyak, Kalau untuk sekadar dana partai dia bisa. Uangnya saya tahu, uangnya berapa," ujarnya.
Namun Kivlan tak mau menjelaskan secara detail bagaimana sumber uang itu diperoleh Gatot.
Tetapi Kivlan menyebutkan modal finansial Gatot itu bahkan lebih kuat ketimbang milik Prabowo Subianto. "Saya tahu kekuatannya (Gatot, red). Bisa melebihi uangnya Prabowo," katanya. (rvn/indopos)
Kivlan Zein bilang uang milik Gatot Nurmantyo bisa lebih banyak ketimbang Prabowo Subianto.
Redaktur & Reporter : Adek
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Bikin Acara Bertema Kemandirian, KPPI: Perempuan Harus Bersama Memajukan Bangsa
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam