Gaungkan Gerakan Keberlanjutan, Astra Property Gelar Kampanye Earth Life Matters

Gaungkan Gerakan Keberlanjutan, Astra Property Gelar Kampanye Earth Life Matters
Menara Astra grlar kampanye Earth Life Matters. Foto: Astra Property

Dia menambahkan untuk menarik perhatian dan meningkatkan partisipasi publik, kampanye #EarthLifeMAtters menghadirkan beberapa permainan di activation booth sky lobby.

Selain itu, di area ZEST, pengunjung akan disuguhkan beberapa pop up info mengenai penghematan air dan pengelolaan sampah.

Keseruan kampanye dimeriahkan dengan adanya program promo dari ZEST bagi para pengunjung Menara Astra.

Bagi pembeli yang membawa tumbler dan lunch box sendiri akan mendapatkan diskon sebesar 30 persen.

Keseruan kampanye #EarthLifeMAtters Menara Astra juga tampak pada aktivitas online.

Pada acara kick off kampanye #EarthLifeMAtters, Senin (19/9), Menara Astra melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Octopus, yang akan bertindak sebagai waste management partner Menara Astra.

“Melalui kampanye #EarthLifeMAtters dan kerja sama dengan Octopus, Menara Astra berharap seluruh penyewa gedung dan karyawan dapat turut berpartisipasi dalam pengelolaan sampah agar memberikan efek positif bagi lingkungan dan komunitas,” pungkas Djap. (rdo/jpnn)


Astra Property menggelar kampanye bertajuk Earth Life Matters dalam tagar #EarthLifeMAtters yang berlangsung dari 19 September-14 Oktober 2022.


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News