Gawat! Cianjur Punya 156 Titik Rawan Longsor

jpnn.com - CIANJUR – Kabupaten Cianjur, Jawa Barat selalu jadi langganan bencana tiap musim penghujan datang. Kontur tanah yang labil membuat daerah yang bertetangga dengan Bogor ini rawan longsor.
“Kalau dihitung di Cianjur ini terdapat 156 titik longsor. Nah kalau di Cianjur Utara masuk ke daerah paling rawan bencana, yakni wilayah Cipanas, Sukaresmi, dan Pacet,” ungkap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur Asep Suparman, Rabu (16/3).
Skala longsor di Cianjur juga tidak main-main. Sering kali bencana alam tersebut memakan korban jiwa yang tidak sedikit. Beberapa pekan lalu, longsor di Hotel Club Bali, Cipanas, Cianjur menelan tiga korban jiwa.
Pemerintah setempat telah mencatat ratusan titik saat ini dalam keadaan rawan longsor. Sehingga masyarakat diimbau lebih waspada terutama saat musim hujan.
“Semua kecamatan di Kabupaten Cianjur punya titik longsor. Makanya Pemerintah Kabupaten Cianjur sering menginformasikan terkait potensi longsor kepada masyarakat,” ujar Wakil Bupati Cianjur Suranto.
Namun, Pemkab Cianjur belum bisa memaksimalkan APBD untuk merelokasi warga yang bermukim di lokasi rawan longsor. Pemkab Cianjur baru bisa berupaya mencegah dengan melakukan sosialisasi secara intensif.
“Karena belum memaksimalkan APBD, kami belum bisa merelokasi pemukiman warga di lokasi rawan longsor. Tapi warga khususnya yang tinggal di daerah yang ditetapkan rawan bencana harus ekstra hati-hati,” ungkapnya. (radar cianjur/fhn/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan
- 1 Rumah Rusak Berat Tertimpa Longsor di Cianjur
- Pemprov Jabar: Lahan SMAN 1 Bandung Bukan Milik Perkumpulan Lyceum Kristen