Gawat, Omicron Sudah Menjangkiti 29 Negara, Wapres Keluarkan Instruksi

Gawat, Omicron Sudah Menjangkiti 29 Negara, Wapres Keluarkan Instruksi
Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin. ANTARA/HO-BPMI-Setwapres/pri.

Wapres juga memperingatkan seluruh jajarannya untuk berhati-hati dalam menerapkan pembatasan berkaitan dengan upaya pemerintah memulihkan perekonomian nasional akibat pandemi COVID-19.

"Wapres juga memperingatkan tingkat kehati-hatian yang tinggi karena kan ini antara mengerem dan mengegas dalam konteks kebangkitan ekonominya."

"Kalau terlalu ngegas untuk kebangkitan ekonominya, lalu dalam soal menjaga protokol kesehatan, maka itu nanti bisa jebol seperti negara-negara lain," katanya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta mitigasi terhadap varian Omicron harus dilakukan sedini mungkin di berbagai daerah, sehingga tidak mengganggu program pemulihan ekonomi nasional.

Presiden juga telah memerintahkan seluruh kepolisian daerah (polda) di daerah perbatasan untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiagaan dalam mengantisipasi masuknya varian virus Omicron ke wilayah Indonesia.

"Hati-hati, tadi pagi saya sudah dapat kabar (Omicron) sudah sampai ke Singapura."

"Utamanya, polda-polda yang berkaitan dengan perbatasan dengan negara-negara lain karena yang membawa bisa orang asing, bule-bule, juga dari warga negara sendiri, utamanya tenaga kerja Indonesia yang dari luar waktu masuk kembali, pulang kampung," kata Presiden di Bali, Jumat.

Virus varian Omicron telah terdeteksi di 29 negara.

Gawat, varian baru COVID-19, Omicron sudah menjangkiti 29 negara, Wapres Ma'ruf Amin mengeluarkan instruksi.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News