Gaya Dahlan dan Jokowi Dinilai Mirip
Jumat, 21 Desember 2012 – 20:45 WIB

Gaya Dahlan dan Jokowi Dinilai Mirip
JAKARTA- Semakin hari semakin banyak kemiripan yang dimiliki Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Penilaian ini disampaikan Kepala Bagian Humas Kementerian BUMN, Faisal Halimi.
"Kian banyak saja persamaan Gubernur Jakarta Jokowi dengan Menteri BUMN Dahlan Iskan. Sama-sama pakai baju putih dan sering blusukan ke daerah-daerah. Jokowi baru melantik walikota Jakarta Timur di daerah kumuh, juga sama dengan yang dilakukan Dahlan Iskan," ujar Faisal melalui pesan singkat pada JPNN, Jumat, (21/12).
Baca Juga:
Faisal menerangkan bahwa setahun yang lalu Dahlan Iskan melantik dirut PLN di dekat kuburan. "Pak Nur Pamudji dilantik di lokasi Gardu Induk listrik dekat kuburan Karet, Jakarta," jelasnya.
Bahkan, lanjut Faisal, Mantan Dirut PLN ini sejak enam bulan lalu memutuskan untuk tidak melantik sama sekali pejabat-pejabat BUMN. Kebijakan ini diambil agar anak buah bisa langsung bekerja setelah mendapatkan SK pengangkatan.
JAKARTA- Semakin hari semakin banyak kemiripan yang dimiliki Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan
BERITA TERKAIT
- Seluruh Fraksi Komisi I DPR Sepakat Bawa RUU TNI ke Paripurna untuk Disahkan Jadi UU
- Great Eastern Life Indonesia-OCBC Luncurkan GREAT Legacy Assurance, Ini Keuntungan & Manfaatnya
- Menko AHY Serahkan Sertifikat Hak Milik kepada 68 KK Warga Rempang
- Civitas Academica UGM Tolak RUU TNI, Rakyat Harus Melawan
- Sempat Sulit Dihubungi, Ridwan Kamil Akui Baik-Baik Saja, Lalu Klarifikasi Soal Hal Ini
- 3 Anggota Polri Tewas Ditembak Oknum TNI di Lokasi Sabung Ayam, IPW Desak Hal Ini