Gayus Keluyuran, Patrialis Janji Benahi Rutan
Kamis, 18 November 2010 – 06:16 WIB

Gayus Keluyuran, Patrialis Janji Benahi Rutan
JAKARTA - Bobroknya penanganan di beberapa rumah tahanan (rutan) yang menyebabkan para tahanannya keluar masuk seenaknya membuat Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar bereaksi. Dia mengaku akan membenahi standard operating procedure (SOP) di sejumlah rutan yang berada di beberapa instansi penegak hukum.
"Sekarang masih kami godok, secepatnya kami selesaikan," kata Patrialis di Kantor Menkum HAM Jakarta kemarin (17/11). Politisi PAN ini menjelaskan bahwa SOP yang dipergunakan untuk rutan-rutan sangat penting sebagai panduan institusi-institusi yang memiliki rutan menjalankan tugasnya. Jika SOP itu sudah baik dan benar, maka semua penanganan para tahanan akan berjalan baik dan benar pula.
"Mau dikelola institusi manapun kalau sudah SOP-nya yang baik dan benar, maka semua akan baik," ucapnya. Tentu saja, pernyataan Patrialis ini menyikapi sering keluarnya Gayus Halomoan Tambunan dari Rutan Mako Brimob Kelapa Dua Depok. Dengan mudahnya Gayus plesiran dengan cara menyuap beberapa oknum kepolisian.
Lebih lanjut, pria asal Padang, Sumbar itu menjelaskan bahwa pembahasan SOP ini tidak hanya dilakukan di internal Kementerian Hukum dan HAM saja. Namun, juga akan dibahas bersama beberapa institusi penegak hukum yang lain. Misalnya kejaksaan dan kepolisian.
JAKARTA - Bobroknya penanganan di beberapa rumah tahanan (rutan) yang menyebabkan para tahanannya keluar masuk seenaknya membuat Menteri Hukum dan
BERITA TERKAIT
- Salah Gunakan Profesi, Pengacara Penyuap Hakim Dinilai Mengkhianati Rakyat
- Sebanyak 601.412 Peserta UTBK-SNBT 2025 Bakal Tidak Tertampung
- HI Sebar Qurban ke Pelosok Maluku, Warga Terharu Saat Terima Sapi
- Pramono Minta Para Pelamar PPSU hingga Damkar Seharusnya Daftar ke Kelurahan
- Pakar Transportasi: Revisi UU Lalu Lintas Solusi Atasi Persoalan ODOL
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan