GBB Gaet Serikat Pekerja di Solo Raya Menangkan Ganjar dalam Pilpres 2024

GBB Gaet Serikat Pekerja di Solo Raya Menangkan Ganjar dalam Pilpres 2024
Ganjaran Buruh Berjuang menggaet para pekerja yang ada di Solo Raya untuk mendukung Ganjar Pranowo. Dok: Sukarelawan Ganjar.

"GBB mengangkat Ganjar Pranowo sebagai Presiden Buruh Indonesia dalam perspektif inilah topangan kekuatan Pak Ganjar di pemerintahan ke depan," tuturnya.

Kelik juga berharap Ganjar Pranowo terus memperhatikan nasib buruh dengan kebijakan yang pro terhadap mereka saat menjadi presiden Indonesia kelak.

"Jangan abaikan nasib buruh. Itu adalah sesuatu keharusan bagi Pak Ganjar untuk terus berkomitmen kepada nasib buruh," katanya.

Sementara itu, anggota DPC KSBSI Karanganyar Ahmad Warjono mengeluhkan upah tak layak yang didapatkan para pekerja pabrik di daerahnya. Karena itu, dia berharap Ganjar Pranowo bisa membawa keadilan bagi para buruh di daerahnya.

"Hadirnya sukarelawan Pak Ganjar ini diharapkan membawa perubahan. Sebab, banyak upah yang tidak layak tentang kesejahteraan, tentang BPJS Ketenagakerjaan masih minim di tingkat perusahaan," ungkapnya.

Ahmad berharap dukungan kepada Ganjar Pranowo ini menjadi ikhtiar bagi buruh untuk semakin sejahtera.

"Harapan kami, setelah terpilih menjadi presiden, Pak ganjar membawa perubahan membawa buruh Indonesia lebih maju," katanya.

Diketahui, para buruh yang mengikuti pengukuhan dan pembekalan ini berasal dari sepuluh perusahaan di Solo Raya yang meliputi Surakarta, Sukoharjo, dan Karanganyar.

Ganjaran Buruh Berjuang menggaet para pekerja yang ada di Solo Raya untuk memantapkan dukungan kepada Ganjar Pranowo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News