Gebrakan pada BUMN Berbuah Manis, Erick Thohir Jadi Minister of The Year

Gebrakan pada BUMN Berbuah Manis, Erick Thohir Jadi Minister of The Year
Gebrakan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di tubuh perusahaan pelat merah diakui oleh berbagai pihak. Foto: Antara

Selain itu, ada peningkatan kepemimpinan perempuan, dengan target sebanyak 25 persen pada 2023. BUMN juga meningkatkan efisiensi organisasi dan keuangan dan mengurang jumlah perusahaan, dari 108 perusahaan, menjadi 41 perusahaan.

"Sebanyak 108 perusahaan hanya 11 perusahaan yang menyumbang dividen untuk negara. Kini, dari 41 perusahaan ada 20 perusahaan yang turut menyumbang dividen," sambung pria kelahiran Jakarta tersebut.

BUMN bisa berperan lebih optimal sebagai tulang punggung ekosistem ekonomi nasional dengan berbagai terobosan yang ada.

"Kini, meskipun transformasi BUMN belum mencapai 100 persen, Alhamdulillah BUMN telah berhasil membuka hingga 45 juta lapangan kerja bagi masyarakat melalui program-program yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat," ucap dia.

Selain itu, Erick menjadikan momentum G20 sebagai faktor pendorong agar Indonesia untuk pertumbuhan SDM dan knowledge based economy.

Menurutnya, melalui jaringan yang terbentuk pada momentum G20, BUMN akan terus mendorong program yang dapat berdampak pada kualitas kesejahteraan rakyat Indonesia.

Selain mewujudkan visi tersebut, tidak kalah penting bagi Indonesia untuk terus peka dalam membaca iklim sosial politik dan ekonomi di tanah air.

"Penting bagi para pemimpin bangsa untuk mengedepankan empati dalam membaca kebutuhan masyarakat. Apalagi sebentar lagi kita akan memasuki tahun politik yang rentan terhadap perubahan iklim sosial dan ekonomi masyarakat," tegas Erick Thohir(mcr10/jpnn)

Gebrakan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di tubuh perusahaan pelat merah diakui oleh berbagai pihak.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News