Gedung DPRD DKI: Megah, tapi Toiletnya Seperti di Terminal
Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD DKI Jakarta, Suprapto yang dikonfirmasi soal ini mengaku, kerusakan tersebut diakibatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Oknum itu menggunakan toilet tidak memperhatikan fungsi toilet sehingga jadi rusak pada saat libur lebaran.
"Tapi secepatnya akan kami lakukan perbaikan," ujarnya ketika diwawancarai di ruangannya, Rabu (13/7).
Suprapto berkilah, sebagian besar fasilitas toilet tidak berfungsi karena instalasi air dalam dinding mengalami kebocoran. Soal biaya perbaikan, Suprapto mengaku, telah memiliki biaya tersendiri dari deretan biaya pemeliharaan Gedung DPRD.
"Biaya pemeliharaannya masuk di biaya pemeliharaan gedung. Ada item-itemnya khusus toilet," imbuhnya. (uya/jpg/jpnn)
JAKARTA - Memprihatinkan. Meski tampak megah dari luar, gedung DPRD DKI Jakarta yang berada di Jalan Kebon Sirih itu menyembunyikan pemandangan tak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS