Gedung DPRD Hangus Dibakar Massa, Pelantikan Anggota Dewan di Lapangan
jpnn.com, MANOKWARI - Gedung DPRD Papua Barat dibakar massa saat aksi rusuh beberapa waktu lalu. Dampaknya, pelantikan 45 anggota DPRD Provinsi Papua Barat hasil Pemilu 2019 akan dilaksanakan di Lapangan Borarsi Manokwari.
Sekretaris DPRD Papua Barat Marthinus Amuruf di Manokwari menyebutkan sesuai rencana pelantikan akan digelar pada 2 Oktober 2019.
"Besok saya akan ke Jakarta untuk mengambil SK (surat keputusan) di Kemendagri. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Pengadilan Tinggi," kata Asmuruf, Jumat (27/9).
Asmuruf optimistis, meskipun dilaksanakan di tempat terbuka, pelantikan akan berjalan dengan lancar dan tidak khawatir terhadap potensi gangguan keamanan karena aparat keamanan, baik TNI maupun Polri siap membantu.
Dia mengaku sudah berkoordinasi dengan Polda Papua Barat dan Kodam Kasuari. “Mereka siap amankan, maka saya harap pelantikan berjalan lancar," kata dia lagi.
Dikatakan, pelantikan DPRD di lapangan ini pertama kali bagi Papua Barat. Selain tidak memiliki gedung karena ludes dibakar massa pada kerusuhan 19 Agustus lalu, pelantikan di lapangan terbuka bertujuan agar masyarakat bisa menyaksikan langsung pelantikan tersebut.
DPR Papua Barat saat ini menempati gedung sementara sebagai kantor sekretariat. S ebagian besar kegiatan DPR dilaksanakan dengan menyewa ruangan hotel.
"Mau bagaimana lagi, yang penting kegiatan DPR berjalan lancar. Gedung dinas yang belum dipakai, kami manfaatkan dulu sambil menunggu pembangunan gedung baru," pungkasnya. (Antara/jpnn)
Pelantikan anggota DPRD Papua Barat akan dilakukan di lapangan karena gedung dewan hangus dibakar massa.
- Kemendagri Dukung Vitalis Yumte Perihal Proyek Perubahan ‘Kitong Pantau Otsus’
- PAFI Membantu Masyarakat Manokwari Mendapatkan Akses Obat-Obatan
- Cheroline Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Papua Barat Lewat Komisi XII DPR
- MRP Papua Barat Daya Laporkan KPU ke DKPP Atas Dugaan Pelanggaran Kode Etik
- Pilkada Papua Barat: Dominggus Mandacan-Mohamad Lakotani Optimistis Menang Lawan Kotak Kosong
- 11 Peserta Seleksi CPNS Gagal Ikut CAT, Ada yang Tidak Membawa KTP