Gegara Aksi Pembobolan Mesin ATM, Bank Sumsel Babel Merugi Sebegini
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Sumsel Kombes Anwar Reksowidjojo mengungkapkan pembobol ATM lintas provinsi ini berjumlah lima orang.
“Tiga tersangka sudah ditangkap dan dua tersangka lagi masih dalam buron,” kata dia.
Adapun modus para pelaku melakukan aksinya dengan cara merusak mesin ATM.
"Hanya dalam waktu 5-10 menit mereka bisa merusak mesin ATM, sehingga dalam waktu dua hari mereka berhasil membobol 26 mesin ATM," bebernya.
Untuk satu kali penarikan, kata dia, pelaku berhasil mencuri uang Rp 1.250.000 hingga Rp 2.250.000.
Kini, para tersangka sudah ditahan dan dijerat Pasal 363 KUHP tentang Pencurian disertai Pemberatan dengan ancaman penjara di atas lima tahun penjara. (mcr35/jpnn)
Bank Sumsel Babel merugi Rp 173 juta akibat ulah para pembovol yang sudah ditangkap Polda Sumsel.
Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Cuci Hati
- Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Remaja 13 Tahun Tewas Diduga Setelah Minum Jamu, Polisi Lakukan Penyelidikan
- Datangi Polda Sumsel, Kompolnas Pantau Penanganan Kasus Dokter Koas Palembang
- Penganiayaan Dokter Koas, Ini Alasan Polisi Periksa Lady Aurellia dan Ibunya di Polsek, Oalah
- Penganiaya Dokter Koas di Palembang Terancam 5 Tahun Penjara