Gegara Ini, Gilang Dirga Didoakan Terkena Virus Corona
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Gilang Dirga dibuat emosi dengan ulah penggemar salah satu peserta Liga Dangdut Indosiar (LIDA) 2020.
Sebabnya, warganet tersebut menyumpahi Gilang Dirga dan kru acara LIDA 2020 terkena virus corona hanya karena jagoannya tersingkir.
"Indosiar semoga azab yang tayangkan akan jadi boomerang bagimu. Azab stasiun TV, seluruh kru, pekerja karena corona akibat mencurangi peserta LIDA,” tulis akun tersebut via Insta Story.
Gilang Dirga pun langsung tersulut emosinya melihat unggahan tersebut. Ia pun menuntut permintaan maaf dari orang tersebut segera atau akan dilaporkan ke polisi.
“Di saat kami mencoba memberikan hiburan, fanbase dari salah satu peserta malah mendoakan kami agar terkena virus corona. Padahal acara LIDA tetap ada karena kami sadar bahwa para peserta sedang berjuang menggapai mimpi mereka dan kami ada untuk mengantarkan mereka,” ungkap Gilang, Selasa (24/3).
Belakangan diketahui, warganet yang menyumpahi Gilang Dirga adalah admin akun fansbase peserta LIDA yang baru tersingkir, Arif Defria Arianto.
“Untuk fanbase dari @arifdefriarianto yang membuat statement ini, kalau kau dak minta maaf ke kami, aku dewek yang begerak untuk melaporkan kamu ke polisi! Kamu santai di rumah sementaro kami pertaruhkan nyawo disini! 1x 24 jam kau dak minta maaf, polisi jemput kau! @fandef_kampar,” tegas Gilang Dirga.(mg7/jpnn)
Gilang Dirga geram didoakan terkena virus corona oleh salah satu fan peserta LIDA 2020.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Gilang Dirga Ungkap Alasannya Maju di Pilkada Bandung Barat
- 3 Berita Artis Terheboh: Gilang Dirga Jarang Pulang, Azhiera Jadi Korban KDRT
- Gilang Dirga Bagikan Cerita Naik LRT, Tak Masalah Disapa Penumpang
- Sedang Menjalani Diet, Gilang Dirga Bagikan Kiat Makan Sahur dan Buka Puasa
- Jarang Pulang Selama Ramadan, Gilang Dirga Punya Cara Obati Kangen Kepada Anak
- Rajin Naik LRT, Gilang Dirga Beberkan Fakta Ini