Gegara Kasus Kerupuk Babi, Baso A Fung Bali Hancurkan Semua Alat Makan

jpnn.com, JAKARTA - Restoran Baso A Fung yang berlokasi di Bandara Domestik Keberangkatan Ngurah Rai Bali menghancurkan seluruh alat makannya.
Aksi tersebut sehubungan dengan kontroversi seorang selebgram bernama Jovi yang membagikan video mencocol kerupuk babi saat makan Baso A Fung.
Dalam akun official di Instagram, Baso A Fung Bandara Ngurah Rai Bali menyatakan telah menghancurkan semua alat makan di restorannya.
"Kami mengambil langkah yang terbaik yaitu dengan menghancurkan seluruh peralatan makan yang ada di Baso A Fung Bandara Domestik Keberangkatan Ngurah Rai Bali," begitu tertulis keterangan unggahan dalam akun official Baso A Fung, Jumat (21/7).
Baso A Fung juga menyerahkan bukti video tengah mengumpulkan seluruh alat makan dalam kardus.
Deretan alat makan itu lantas dibawa keluar ruangan untuk dihancurkan oleh karyawan dengan palu.
"Bukti penghancuran tersebut kami tampilkan di slide berikutnya."
Dalam keterangan unggahannya, Baso A Fung juga memohon maaf atas kegaduhan yang terjadi.
Gegara kasus kerupuk babi, Baso A Fung Bandara Domestik Keberangkatan Ngurah Rai Bali menghancurkan semua alat makan.
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Mensesneg Belum Pelajari Materi Gugatan Perpres PCO