Gegara Meme, Film Barbie Terancam Diboikot di Jepang
Halo! Memasuki hari kedua di bulan Agustus ini, kami kembali hadir dengan sejumlah informasi pilihan yang terjadi selama 24 terakhir.
Dunia Hari Ini edisi Rabu, 2 Agustus 2023, akan kita awali dari Jepang.
Meme 'Barbenheimer' di Jepang menimbulkan kecaman
Distributor Jepang untuk Barbie meminta maaf atas reaksi perusahaan induknya di Amerika Serikat terkait meme "Barbenheimer" yang menggabungkan gambar Barbie dan asap ledakan bom atom.
Meme tersebut dianggap telah mengecilkan dampak bom atom yang dijatuhkan di Hiroshima dan Nagasaki.
Beberapa meme, yang bukan dibuat oleh Warner Brothers, menunjukkan Margot Robbie, yang berperan sebagai Barbie, duduk di bahu Oppenheimer, yang diperankan oleh Cillian Murphy, dengan asap ledakan bom berwarna oranye di belakangnya.
Sejumlah pihak di Jepang mengkritik keras unggahan meme tersebut, karena dianggap meremehkan serangan nuklir, membuat warga marah dan seruan untuk memboikot film Barbie, dengan tagar #NoBarbenheimer yang trending di jejaring sosial.
"Kami meminta maaf kepada mereka yang merasa tidak nyaman karena reaksi yang tidak masuk akal ini," kata Warner Bros. Japan dalam pernyataan yang diunggah di X, nama dari Twitter saat ini.
Panji Gumilang ditetapkan sebagai tersangka
Setelah melakukan pemeriksaan selama sekitar sepuluh jam, Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menetapkan pemimpin Pondok pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang, sebagai tersangka penistaan agama dan ujaran kebencian.
Distributor Jepang untuk Barbie meminta maaf atas reaksi perusahaan induknya di Amerika Serikat terkait meme yang menurut beberapa orang meremehkan serangan bom atom di Jepang
- Misinformasi Soal Kenaikan PPN Dikhawatirkan Malah Bisa Menaikkan Harga
- Dunia Hari Ini: Mantan Menhan Israel Mengundurkan Diri dari Parlemen
- Mahalini Terharu Menonton Film 2nd Miracle In Cell No. 7
- Dunia Hari Ini: Pemerintah Korea Selatan Perintahkan Periksa Semua Sistem Pesawat
- Jakarta Punya Masalah Kucing Liar, Penuntasannya Dilakukan Diam-diam
- Dunia Hari Ini: Ada Banyak Pertanyaan Soal Kecelakaan Pesawat Jeju Air