Gegara Program Ini, Trafik Traveloka Meroket Hingga 2 Kali Lipat
Dia juga melihat peningkatan empat kali lipat, serta pemesanan tiket atraksi terutama Legoland Malaysia hingga lebih dari 4 kali lipat selama periode EPIC Sale dibandingkan dengan periode bulan sebelumnya.
Brand Ambassador Traveloka di Indonesia, Ji Chang Wook mengatakan secara eksklusif daftar rekomendasi destinasi, hotel, serta aktivitas wisata favoritnya selama perjalanan liburannya menjelajahi keindahan Indonesia.
“Saya jatuh cinta dengan keragaman budaya dan keindahan alam Indonesia yang menawan. Saya juga melakukan banyak aktivitas menarik, seperti bersantai di pantai yang indah, menonton pertunjukan tari Kecak, hingga makan malam dengan cita rasa lokal yang autentik," kata dia.
Dia juga membagikan berbagi inspirasi liburan di Korea Selatan yang tak kalah menarik.
“Istana Gyeongbokgung dan Sungai Cheonggyecheon di Seoul adalah destinasi yang sempurna untuk merasakan budaya Korea sekaligus untuk bersantai sejenak. Pulau Jeju, Provinsi Gangwon, dan Busan, yang sudah terkenal di kalangan wisatawan merupakan destinasi yang tepat untuk menikmati keindahan alam Korea serta mencicipi makanan lezat khas Korea,” ungkap Ji Chang Wook. (ddy/jpnn)
Traveloka mengumumkan kenaikan trafik di platformnya semenjak menghadirkan program ini. Simak selengkapnya.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- AirAsia Move Mega Sale Bagikan 4 Rekomendasi Destinasi Termegah di Asia Tenggara
- Traveloka Hadirkan Diskon Gila-gilaan, Ada Paket ke Bali Mulai Rp 3 Jutaan
- Jadi Brand Ambassador Traveloka, Ji Chang Wook Liburan ke Bali dan Labuan Bajo
- Catat! Ini Tips Berburu Tiket Kereta Api saat High Season
- Ikuti Kontes Online Berhadiah Paket Perjalanan ke Malaysia, Ini Syarat-syaratnya
- Menyelami Kehidupan Bawah Laut di SEA LIFE Sydney Aquarium