Gegara TikTok Shop Tutup, 2 Remaja Ini Nekat Cegat Ganjar, Lalu Curhat Sambil Menangis
Keduanya pun meminta kepada Ganjar untuk lebih peduli kepada nasib orang-orang yang terdampak penutupan TikTok shop.
"Kami percaya Pak Ganjar bisa menyelesaikan ini," tuturnya.
Ganjar pun mendengarkan satu per satu cerita dari Onit dan Layla. Menurutnya, regulasi yang dibuat mestinya berpihak pada kepentingan negara dan masyarakat, terutama UMKM lokal.
"Kalau ada bisnis yang rusak dan membuat pasar tradisional sepi, maka kita akan melindungi rakyat kita. Regulasi itu berpihak pada rakyat kita," kata Ganjar.
Setelah mendengarkan curhatan kedua orang itu, Ganjar berjanji akan menyampaikan kepada pembuat regulasi agar mendengarkan keluhan orang-orang yang terdampak penutupan TikTok shop.
Meski tidak lama, Onit dan Layla nampak cukup puas dengan jawaban Ganjar. Sebelum Ganjar pergi, Onit mengucapkan terima kasih berkali kali.
"Terima kasih Pak Ganjar, sudah berkenan mendengarkan kami. Hati-hati Pak, jaga kesehatan ya, Pak," ucapnya. (cuy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Dua orang remaja putri mencegat Ganjar Pranowo dan curhat setelah terdampak penutupan TikTok shop.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Shopee Dianggap Sebagai Platform e-commerce yang Paling Memuaskan
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo
- Soal Pertemuan Megawati-Prabowo Sebelum Pelantikan Presiden, Ganjar: Sulit..