Geger! 67 Peluru Aktif Ditemukan di Pesanggrahan

Geger! 67 Peluru Aktif Ditemukan di Pesanggrahan
Ilustrasi: pixabay

jpnn.com - JAKARTA - Warga Jalan M Saidi Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan dibuat geger dengan penemuan 67 butir peluru aktif di dalam parit pada Sabtu (9/4) pagi.

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Purwanta mengatakan, peluru tersebut ditemukan pertama kali oleh salah seorang anggota penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) Kecamatan Pasanggrahan bernama Dede Hendra (27) saat tengah membersihkan parit.

"‎Saat ia buka ternyata peluru. Karena takut, ia melaporkannya kepada petugas Polsek Pesanggrahan," kata Purwanta ketika dikonfirmasi di Jakarta.

Purwanta menerangkan bahwa peluru yang ditemukan ada empat jenis. Yaitu 18 butir peluru tajam berkaliber‎ 5,56, lalu 25 peluru hampa kaliber 5,56, kemudian 22 butir selongsong peluru kaliber 5,56, dan terakhir dua peluru tajam kaliber 45.

"Semua masih aktif. Masih ada mesiu di dalamnya," jelas dia.

Untuk mencari tahu empunya peluru, kata Purwanta, pihaknya akan membawa peluru tersebut ke Polsek Pesanggrahan. Nantinya, peluru akan diteliti oleh ahlinya demi mengungkap siapa pemiliknya.

‎"Sekarang barang bukti dibawa ke kantor untuk ditindaklanjuti," pungkasnya. (mg4/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News