Geger Ibu dan Anak Tewas, Ditemukan di Lantai-Dalam Kamar

jpnn.com, DEPOK - Ibu dan anak ditemukan tewas di Perumahan Gema Pesona Blok P/9, Kelurahan/Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (25/9).
Kedua korban diduga tewas dengan cara bunuh diri.
Berdasarkan data yang dihimpun, jasad keduanya ditemukan pada pukul 10:00 WIB. Korban berinisial NA (52) dan KW (29).
Kanit Reskrim Polsek Sukmajaya AKP Harun Rosyid mengatakan pihaknya langsung melakukan olah TKP dibantu Inafis Polres Metro Depok.
“Dari hasil olah TKP tidak ada tanda-tanda yang mencurigakan. Selain itu, tidak ada kekerasan pada pemeriksaan visum luar pada korban,” ujar AKP Harun dilansir dari Radar Depok, Minggu (26/9).
Harun mengungkapkan dari mulut kedua jasad tersebut mengeluarkan busa.
Jasad sang ibu ditemukan di lantai rumah dan KW di dalam kamar.
Harun menduga penyebab kematian kedua korban karena bunuh diri.
Ibu dan anak tewas dengan mengeluarkan busa dari mulutnya. Jasad NA ditemukan di lantai rumah dan KW di dalam kamar.
- Stres karena Sering Sakit Maag, Pria ini Gantung Diri di Tower Sutet
- Siap Goyang Kota Kelahiran, Ayu Ting Ting Bakal Gelar Konser Tunggal Perdana di Depok
- Warga YVE Habitat Berpotensi Kehilangan Rumah Akibat PKPU di PN Jakpus
- TNI AL dan Tim SAR Gabungan Mengevakuasi Mayat Terapung di Perairan Pulau Cempedak Kalbar
- Wanita di Depok Dirampok dan Diperkosa
- Ciplaz Menghadirkan Foodcourt Tuang Riung dan Langit Rasa di Depok-Garut