Geger! Maling Pakai Mukena, Olala... Ternyata Pria

jpnn.com - BALIKPAPAN – Ada-ada saja modus pencurian yang dilakukan I (21). Demi melancarkan aksinya, I nekat mengenakan mukena saat mencuri di kantor ekspedisi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Damai Bahagia, Balikpapan Selatan.
Karena aksinya terbongkar, I kini harus meringkuk di balik jeruji besi. Selain mukena, I juga mengenakan sarung tangan. Hal ini dilakukan tersangka agar tidak mudah dikenali.
“Pelaku sempat mengambil empat dokumen berisi uang sekitar Rp 9 juta. Pelaku sengaja menggunakan mukena dan masker agar tidak mudah dikenali oleh korban dan petugas,” terang Panit Reskrim Polsek Balikpapan Selatan Ipda Hadi Purwanto, Minggu (14/8) kemarin.
Namun belum sempat membawa kabur hasil curiannya, warga duluan memergoki aksi I. Saat itu juga warga menghubungi polisi dan melakukan penangkapan.
“Sempat mau kabur pelakunya, tapi akhirnya berhasil kami tangkap. Dari tangannya kami mengamankan barang bukti obeng, mukena, masker, sarung tangan, dan empat dokumen berisi uang,” bebernya.
Saat ini Andre masih menjalani pemeriksaan intensif oleh anggota Polsek Balikpapan Selatan. Pelaku diduga tak hanya kali ini melakukan pencurian. “Masih kami kembangkan, apakah ada TKP lainnya atau tidak,” tandasnya. (pri/war/k1)
BALIKPAPAN – Ada-ada saja modus pencurian yang dilakukan I (21). Demi melancarkan aksinya, I nekat mengenakan mukena saat mencuri di kantor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Kasus Kecelakaan Truk di Cianjur, Lokasi Berdekatan, 1 Tewas
- KPK Lakukan OTT di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Kapolres Bilang Begini
- Rusunawa Green Jagakarsa Untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah
- Jalan Lintas Musi Rawas-Musi Banyuasin Longsor, Kendaraan Besar Dialihkan ke Simpang Semambang
- 3 Hari Dicari, Siswi SD yang Tenggelam di Sungai Komering Ditemukan Tak Bernyawa
- Program Mudik Motor Gratis 2025, Ayo, Daftar Sekarang!