Geger! Warga Temukan Gambar Palu Arit di Tengah Jalan
Minggu, 05 Juli 2020 – 07:22 WIB
jpnn.com, BOGOR - Warga Desa Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor Jawa Barat heboh dengan penemuan logo palu arit.
Lambang yang identik dengan Partai Komunis itu ditemukan warga di tengah jalan pada Sabtu (4/7).
Kemunculan logo palu arit itu membuat warga geger.
"Iya pagi tadi, ujar salah seorang warga yang melihat, Iwan, saat dihubungi radarbogor.id, kemarin.
Gambar palu dan arit tersebut dibuat dengan cat hitam di tengah jalan.
Tiruan barang tersebut sama persis dengan logo perkumpulan terlarang Partai Komunis Indonesia (PKI).
Danpos Koramil Ciawi, Peltu Edi Rasbani saat dikonfirmasi radarbogor.id membenarkan adanya temuan tersebut.
“Iya betul pagi tadi ramainya,” ujarnya.
Gambar palu arit tersebut dibuat dengan cat hitam di tengah jalan dan ditemukan salah seorang warga saat pagi hari.
BERITA TERKAIT
- Seusai Blusukan, Menhut Gelar 3 Rapat Terkait Tata Kelola Sawit
- Pulang dari Retreat Kabinet, Menhut Raja Juli Langsung Gaspol Kerja
- Sudah Tahu Belum, Taman Safari Indonesia Berlakukan Tiga Kelas
- Kebakaran Besar di Tajur Bogor, Lapak Pedagang dan Rumah Warga Hangus
- Selebgram 19 Tahun Ini Ditangkap Polisi, Kasusnya Berat
- Jerry Marsanusi Sukses jadi Pengusaha Inovatif, Siap Memajukan Bogor