Geladi Resik HUT TNI, Kamal Tutup 4 Jam

jpnn.com - KARENA prajurit TNI - AL kemarin melakukan geladi resik sailing pass, manajemen PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) memilih tidak mengoperasikan armadanya selama empat jam. Menurut Kamal Chairil, kepala operasional PT ASDP Indonesia Ferry, penutupan sementara dilakukan setelah institusinya menerima surat edaran (SE) dari pimpinan TNI di Jawa Timur.
''Sebab, ada geladi resik sailing pass menyambut perayaan HUT TNI ke-69. Kami tidak beroperasi mulai pukul 06.00 sampai pukul 10.00. Setelah itu beroperasi kembali,'' katanya.
Kamal menjelaskan, pihaknya mengakui tidak memberi tahu penumpang karena SE dari pimpinan TNI baru diterima pada 19 September. ''Memang banyak penumpang yang tidak mengetahui informasi ini. Meski tidak ada ganti rugi dari TNI, kami tetap melaksanakan tugas, Mas. Namanya saja abdi negara,'' tuturnya. (c10/yan/JPNN/c15/bh)
KARENA prajurit TNI - AL kemarin melakukan geladi resik sailing pass, manajemen PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki