Gelandang Bidikan Inter Bertahan di Penguasa Prancis

jpnn.com - PARIS – Pupus sudah harapan Inter Milan mendatangkan Thiago Motta. Pasalnya, gelandang jangkar tersebut ternyata memilih menambah masa baktinya di Paris Saint Germain.
Motta menyepakati kontrak dengan durasi semusim bersama penguasa Prancis itu. dengan kesepakatan itu, Motta akan membela PSG hingga akhir musim 2017 mendatang.
“PSG dengan bangga mengumumkan perpanjangan kontrak Thiago Motta untuk semusim. Dia kini terikat kontrak dengan klub hingga 30 Juni 2017,” demikian pernyataan resmi PSG di laman klub, Jumat (28/8).
Motta didatangkan dari Inter pada 2012 silam. Dia sudah mendonasikan tiga gelar Ligue 1. Selain itu, Motta juga berhasil membawa PSG melaju ke perempat final Liga Champions tiga musim terakhir. (jos/jpnn)
PARIS – Pupus sudah harapan Inter Milan mendatangkan Thiago Motta. Pasalnya, gelandang jangkar tersebut ternyata memilih menambah masa baktinya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pesan Erick Thohir untuk Garuda Muda di Piala Asia U-17: Tunjukkan Permainan Terbaik
- Demi Timnas Indonesia, Dewa United Lepas Sjoerd Woudenberg
- Atletico Madrid vs Barcelona, Hansi Flick: Mereka Memiliki Tim yang Fantastis
- Percasi Gelar Kejuaraan Catur Cepat untuk Lahirkan Grandmaster Baru
- Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina: Marc Marquez Ukir Torehan Spesial
- Luncurkan Purwokerto Half Marathon 2025, Sekretaris Provinsi Jateng: Kami Targetkan 8.000 Pelari